KA. TIM PENGGERAK PKK PROVINSI KALIMANTAN BARAT
29 JULI - 1 AGUSTUS 2009
Ketua Tim Penggerak PKK Prov. Kalbar bekerjasama dengan Dinas Perkebunan Prov. Kalbar melakukan Studi Banding ke Kantor Coconut Center Jogjakarta, Rombongan yang berjumlah 50 orang yang terdiri dari :
Ibu Gubernur, Ka. Dinas Perkebunan Prov, Ibu - Ibu Bupati dari beberapa Kabupaten di Provinsi Kalbar diantaranya Bengkayang, Kubu Raya, Singkawang , Kepala Dinas Perindag Kab. Bengkayang, Ka. Dinas Perkebunan Kab. Bengkayang, Ka. Badan Ketahanan Pangan Provinsi dan sejemlah rombongan lainnya
Namun pada hari itu juga, Ibu Gubernur Prov. Kalbar tidak dapat mengikuti Studi Banding ke Jogja, karena sedang menanti kelahiran sang Cucu di Kalbar
Ibu Bupati Kab. Bengkayang (tengah) Berpose Bersama Direktur CV. PPKT29 Juli 2009
Diawali dengan penjemputan di Bandara Adisucipto Jogjakarta, CV. Pusat Pengolahan Kelapa Terpadu (Coconut Center Indonesia) menunjuk saya sebagai koordinator kegiatan Studi Banding ini menggunakan Bus menuju ke Hotel Mutiara di Jl. Malioboro Jogjakarta.
Diawali dengan penjemputan di Bandara Adisucipto Jogjakarta, CV. Pusat Pengolahan Kelapa Terpadu (Coconut Center Indonesia) menunjuk saya sebagai koordinator kegiatan Studi Banding ini menggunakan Bus menuju ke Hotel Mutiara di Jl. Malioboro Jogjakarta.
Dengan waktu yang cukup padat, makan malam peserta di Ayam Goreng Ny. Suharti di Jalan Adisucipto Jogja telah disambut oleh : Wakil Bupati Kabupaten Bantul, Direktur Utama Coconut Center Indonesia, Ka. Dinas Perkebunan Prov. DIY, Ka. Kantor Pengelolaan Taman Pintar Jogja, Ka. Bidang Ketahanan Pangan DIY untuk acara pertama yaitu Dinner Gathering dan Ramah Tamah
30 Juli 2009
Pagi hari pukul 07.00 WIB saya mengatur keberangkatan dari Hotel Mutiara ke Sentra Pengolahan Kelapa Terpadu Jogja, Peserta melihat seluruh Proses Pengolahan Kelapa Terpadu Berbasis Masyarakat. Di Sentra kami ini, kami membina masyarakat Kabupaten Kulon Progo Kecamatan Galur, Desa Kranggan untuk mengolah :
- Daging Kelapa menjadi VCO berkualitas tinggi menggunakan metode Pancingan
- Tempurung Kelapa menjadi Asap Cair dan Briket Tempurung Kelap
- Air Kelapa menjadi Nata de Coco
- Sabut Kelapa Menjadi Aneka Kerajinan dan Produk Cocomesh (Jaring Kelapa)
- Pengolahan VCO menjadi aneka Produk kecantikan dan Kosmetika (53 Item kosmetika) yang bersertifikasi halal dan Ijin dari Badan POM
Peserta rombongan kali ini disambut oleh Ibu - Ibu PKK desa Galur, mereka saling berdiskusi dan tanya jawab mengenai pengolahan kelapa, Rombongan PKK Kalbar sangat antusias melihat seluruh rangkaian proses pengolahan kelapa yang sedang berlangsung, dimana tidak ada peralatan mekanik dan peralatan yang membutuhkan biaya besar untuk membangun sebuah sentra pengolahan kelapa. Sentra binaan Bapak Imam Nurhidayat telah mempunyai 150 anggota yang tersebar di satu kecamatan.
Acara inti yang terakhir yaitu menuju Kantor Coconut Center Jogjakarta yang beralamat di
Jl. Nitikan Baru No. 9 Jogjakarta yang merupakan kantor tempat saya bekerja, rombongan diajak untuk melihat Proses Pengolahan VCO menjadi Kosmetika.
Dikantor ini Kosmetika yang kami produksi terdiri dari :
1) Produk Perawatan Bayi : Minyak telon, Baby Oil
2) Produk Perawatan Wajah : Sabun Natural Honey, Sabun Crystal, Cream, pelling dsb
3) Produk Perawatan Rambut : Hairmask, Shampoo, dsb
4) Produk Perawatan Kulit : HandBody Lotion, lulur dsb
Segala jenis produk kosmetika ini dapat dilihat pada blog kami di :
www. kosmetik-halal.blogspot.com
Rombongan pun semakin bertambah pengetahuannya melihat seluruh rangkaian proses pengolahan VCO menjadi Kosmetika dengan melihat dan praktik langsung ke ruang produksi serta membeli produk - produk tersebut karena di Kalimantan Barat untuk pengolahan VCO belum sampai ke tahap seperti itu.
Pada hari Kamis ini seluruh rangkaian Studi Banding mengenai Proses Pengolahan Kelapa Terpadu Berbasis Masyarakat telah selesai, yang memang sengaja saya padatkan pada hari pertama untuk belajar.
31 Juli 2009
Pada hari ketiga kunjungan ini, pagi hari di Cafe Tiara Hotel Mutiara, saya adakan acara Action Plan (Rencana Tindak Lanjut) dari Ibu - Ibu Tim Penggerak PKK dan Dinas - dinas yang terkait, untuk memberikan wacana dan diskusi setelah mereka melihat dan belajar mengenai Pengolahan Kelapa.
Acara yang dipimpin langsung oleh Bapak Imam Nurhidayat, rombongan langsung menyimpulkan untuk segera membentuk Sentra yang sama di Provinsi Kalbar dan di Beberapa Daerah Kabupaten dengan mengundang Tim Narasumber dari REPINDO dan Coconut Center Indonesia untuk memberikan Pelatihan dan Pendampingan serta pengadaan Teknologi Tepat Guna Pengolahan Kelapa Terpadu yang sebagai percontohan adalah Sentra Kelapa yang ada di Galur Kabupaten Kulon Progo binaan CV. Pusat Pengolahan Kelapa Terpadu
Pada hari ketiga kunjungan ini, pagi hari di Cafe Tiara Hotel Mutiara, saya adakan acara Action Plan (Rencana Tindak Lanjut) dari Ibu - Ibu Tim Penggerak PKK dan Dinas - dinas yang terkait, untuk memberikan wacana dan diskusi setelah mereka melihat dan belajar mengenai Pengolahan Kelapa.
Acara yang dipimpin langsung oleh Bapak Imam Nurhidayat, rombongan langsung menyimpulkan untuk segera membentuk Sentra yang sama di Provinsi Kalbar dan di Beberapa Daerah Kabupaten dengan mengundang Tim Narasumber dari REPINDO dan Coconut Center Indonesia untuk memberikan Pelatihan dan Pendampingan serta pengadaan Teknologi Tepat Guna Pengolahan Kelapa Terpadu yang sebagai percontohan adalah Sentra Kelapa yang ada di Galur Kabupaten Kulon Progo binaan CV. Pusat Pengolahan Kelapa Terpadu
1 Agustus 2009
Pagi hari pukul 06.00 WIB sudah bersiap siap untuk Check out dari Hotel Mutiara menuju Bandara Adisucipto Jogjakarta untuk Penerbangan ke Bandara Supadio Pontianak
"Selamat Jalan Rombongan Tim Penggerak PKK Prov. Kalimantan Barat dan Sampai Berjumpa Kembali di Pontianak pada Bulan Agustus 2009..."
Akhirnya selesai juga seluruh Amanah yang diemban saya untuk melaksanakan kegiatan Studi Banding ini, Semoga ada hikmahnya, Untuk Istri dan Sarah anakku... akhirnya ayah bisa tidur dirumah lagi.
Kami juga memfasilitasi kegiatan mengenai Pengolahan Kelapa Terpadu seperti Studi Banding mengenai Kelapa Terpadu bagi Dinas yang terkait di Seluruh Indonesia, Swasta, Perguruan Tinggi dan lain sebagainya.
Informasi mengenai Pelatihan dan dan Studi Banding :
Coconut Center Jogjakarta
Jl. Nitikan Baru 9 Jogjakarta
Contact person : Arief (08562565965) email : arief_repindo@yahoo.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar